Tuesday, August 30, 2011

Membunuh Aku

Aku benci
Begitulah seharusnya
Terhadap kematian rasa bermakna cinta
Tentang segala usaha dalam karya dan kata
Bahkan aku sendiri lebih suka untuk tak bermimpi
Agar semuanya bukan hanya daftar ilusi

Sepi dan sunyi aku ingin membunuh kini
Bayangan busuk tak tentu bentuk
Terberangus dalam ikatan konkret yang tak ambigu
Hancurkan ruang dan waktu
Tak pedulikan lagi rekam jejakku

Karena aku adalah kamu
Mengubur pilu semikan yang baru
Aku tak ingin terbujur kaku tanpa rasa itu
Selama ini aku ingin lebih memahamimu
Lebih dari yang engkau tahu, sesuai dengan kehendakmu

No comments:

Post a Comment